5 Tips Liburan ke Singapura Biar Hemat Saat Kunjungan Pertama

Berkunjung ke Singapura untuk pertama kalinya? Nggak masalah. Kita bisa temukan banyak tips liburan ke Singapura biar hemat lho.

Meski banyak yang berpendapat bahwa wisata ke Singapura terkesan mewah dan bisa menguras isi dompet. Nyatanya, kita bisa lho traveling yang hemat.

Gimana caranya? Bukannya bukan rahasia umum lagi kalau biaya hidup di sana tuh tinggi banget ya. Seenggaknya begitu menurut bosku saat aku bekerja di Semarang. Keluarga beliau ‘kan tinggal di Negara itu.

Daftar Isi

Tips Liburan ke Singapura

Liburan ke Singapura memang asyik. Tapi kadang kala kita harus punya tips dan trik biar budgetnya nggak bengkak alias hemat.

Mau tahu nggak gimana tips liburan ke Singapura biar hemat? Aku sudah merangkumnya dari berbagai sumber. Tentu aku pilih yang menurutku oke. Check this out!

1. Memesan Penginapan Saat Belum Berangkat

Hal yang perlu kita persiapkan di awal banget adalah urusan penginapan. Sebaiknya kita memesan jauh-jauh hari kayak 5-7 hari sebelum berangkat misalnya.

Siapa tahu dapat promo. Apalagi kalau pesannya pake aplikasi-aplikasi ticketing kayak traveloka, tiketdotcom, agoda, pegipegi, tripdotcom dan lain-lain.

Kita bisa pesan hostel lho. Di Singapura mah harga hostel rata-rata mulai dari Rp 400 ribuan. Meski pelayannya terbatas sih. Tapi cukuplah buat istirahat. Toh kita hanya butuh buat tidur doang ‘kan.

2. Siapkan Outfit yang Tepat

Sebenarnya kita nggak perlu repot menyiapkan outfit khusus. Toh iklim di Singapura tuh nggak jauh beda sama di Indonesia.

Cuma tetap saja ya. Kita perlu menyiapkan outfit yang nyaman. Terlebih buat Teman-teman yang mudah keringetan. Kudu banget menyiapkan pakaian dengan bahan yang mudah menyerap keringat ya.

Perlu kita ketahui, bulan November sampai Januari, biasanya intensitas curah hujan di Singapura tuh meningkat. Kalau kita perginya sekitar bulan ini, jangan lupa siapin jas hujan lho. Biar acara jalan-jalan nggak terkendala.

Sayang saja. Sudah jauh-jauh terbang ke negeri seberang. Eh kita cuma nongkrong di kamar hostel karena kejebak hujan. Iya nggak? Hehehe….

3. Pake MRT Buat Keliling Singapura

Wisata ke Singapura tuh nggak sulit kok. Negara ini luasnya hampir samalah dengan Jakarta. Kita bisa keliling Singapura dengan MRT.

Ini bisa menghemat ketimbang pake taksi ‘kan. Apalagi ya, MRT di Singapura tuh jaringannya udah luas banget. Konon hampir menjangkau seluruh wilayahnya.

Tapi, kalau mau bertandang ke lokasi wisata yang jaraknya dekat. Mending pake transportasi berbasis online saja.

4. Kunjungi Tempat Wisata yang Gratis

Ini adalah tips liburan ke Singapura biar hemat lainnya adalah berkunjung ke berbagai tempat wisata yang gratis. Lho emang ada?

Jangan salah, Gaes! Singapura ‘kan emang kayak surge buat para traveler yang datang dari seluruh dunia. Kita bisa menemukan banyak tempat menarik hampir di setiap sudut negaranya lho.

Menariknya adalah kebanyakan dari tempat-tempat itu terbuka buat umum atau bisa kita bilang gratis. Kayak Orchad Road, Haji Lane, Singapore Botanic Garden sampai landmark negaranya yang berupa patung singa itu lho. Merlion Park ya namanya.

5. Nggak Perlulah Makan Di Restoran Mewah

Di mana-mana kita pasti nemu restoran yang mewah golongan kelas atas. Nggak terkecuali di Singapura. Harganya nggak perlu kita tanyakan lagi. Pasti bakal bikin kita geleng-geleng kepala saking mahalnya.

Tapi, nggak papalah. Kita cuma perlu memalingkan wajah dari resto model begitu. Apalagi kalau cuma pingin mencicipi kuliner terbaik di Singapura.

Ada kok pasar kuliner kaki lima di sana. Sudahlah murah, kita juga gampang menemukannya. Kita cuma perlu datang ke Hawker Centre doang. Mana menu makanannya juga lengkap. Kita bisa nemu Asian Food sampai Western Food buat icip-icip.

Cuti ke Singapura? Siapa Takut

Liburan ke Singapura emang mengasyikkan lho. Apalagi sekarang kita sudah nggak khawatir lagi soal budget yang bakal membengkak. Kenapa?

Kita sudah tahu trik dan tips liburan ke Singapura biar hemat. Nggak perduli bila mungkin kita baru pertama kali menginjakkan kaki di sana.

Jadi, cuti ke Singapura? Siapa takut!

Tinggalkan komentar